Curug Cipendok - Tempat Wisata di Indonesia

Blog dimana anda akan menemukan informasi tempat wisata yang ada di Indonesia

Friday, July 11, 2014

Curug Cipendok



Keasrian Curug Cipendok
S

elain curug belot di Kabupaten Banyumas juga terdapat Curug yang bernama Curu Cipendok. Curug Cipendok merupakan air terjun dengan ketinggian 93 meter  yang terletak di lereng Gunung Slamet. Curug Cipendok masuk dalam kawasan Perhutani Kesatuan Pemangkuanj Hutan (KPH) daerah Banyumas Timur.

Curug Cipendok menyuguhkan keindahan alam yang begitu dasyat dengan kealamian air terjunnya dan suasanya yang masih asri sehingga cocok untuk para pengunjung yang ingin bersantai dan merifreskan pikirannya sejenak. Air terjun Curug Cipendok dikelilingi dengan keindahan hutan tropis dan hutan lindung yang masih terjaga keasriannya. Selain pemandangan air terjunya yang begitu dahsyat indahnya anda juga bisa mendapatkan pengalaman yang begitu menyenangkan karena untuk menuju air terjun ini anda harus melewati hutan dan juga perkebunan. Disekitar air terjun Curug Cipendok ini juga terdapat bumi perkemahan dan juga telaga, telaga ini bernama Telaga Pucung. Telaga Pucung merupakan sumber mata air pucung yang berdada di kampung Panginyongan, yang disajikan dengan nuansa Budaya Banyumas. Telaga Pucung ini sangat cocok jika dijadikan tempat camping group selain itu anda juga bisa mendengarkan suara burung elang yang begitu merdu.
Di Curug Cipendok ini disediakan berbagai macam vasilitas dan akomodasi seperti:
-            Tempat parkir,
-            Tempat istirahat,
-            Kamar mandi, dan
-            Arena bermain anak – anak seperti ayunan
Di curug ini juga terdapat Menara Pandang dan jika cuacanya cerah anda bisa melihat pemandangan kota Purwokerto dari atas Menara Pandang tersebut. Air Terjun Curug Cipendok berlokasi di Desa Karang Tengah, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas, Propinsi Jawa Tengah. Untuk sampai ke air terjun ini anda harus berjalan kaki sejauh 500 meter dari tempat parker dengan waktu tempuh 10 – 15 menit. Tiket masuk  ketempat wisata ini adalah Rp. 6000,- /orang, sangat murah bukan ! 
Ini lah keindahan yang disugguhkan oleh Air Terjun Curug Cipendok yang bisa saya informasikan dalam artikel ini. Jadi, bagia anda yang suka melancong kurang rasanya jika anda belum mendatangi dan menikmati keindahan Air Terjun Curug Cipendok ini.

No comments:

Post a Comment